Presiden Jokowi Tak Undang Anies Baswedan Untuk Kemah Bersama, Apakah Ini Jokowi vs Anies Baswedan!

- 14 Maret 2022, 16:56 WIB
Potret Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Menyerahkan Tanah dan Air yang ia bawa ke Presiden Jokowi di Ritual Kendi Nusantara - Anies Jadi Gubernur Pertama Yang Serahkan Air dan Tanah di Ritual Kendi IKN, Bawa Tanah dari Kampung Akuarium
Potret Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan Menyerahkan Tanah dan Air yang ia bawa ke Presiden Jokowi di Ritual Kendi Nusantara - Anies Jadi Gubernur Pertama Yang Serahkan Air dan Tanah di Ritual Kendi IKN, Bawa Tanah dari Kampung Akuarium /

SUARA HALMAHERA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) Saat ini mengundang Gubernur seluruh Indonesia untuk ikut hadir di Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur.

Undangan dari Presiden Jokowi ini dalam agenda untuk melakukan pengumpulan air dan tanah.

Walaupun demikian, Presiden Jokowi juga mengajaka para Gubenur Kalimantan untuk berkemah bersama dalam acara tersebut.

Ditengah undangan dari orang nomor satu Indonesia tersebut terhadap para pemimpin daerah dalam melakukan kemah nampaknya ada peristiwa yang cukup mengelikan terhadap undangan kemah tersebut.

Yah, dalam acara tersebut Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak diajak berkemah denganya di IKN baru tersebut.

“Presiden Jokowi sedang memainkan politik simbol, yang diajak kemah hanya Gubernur Kalimantan saja, Kalimantan Timur ya, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Tengah,” ujar Refly Harun, yang dilansir dari Pikiranrakyat-Depok.com dari YouTube pribadinya, 14 Maret 2022.

Menanggapi hal tersebut pakar hukum tata negara Refly Harun cukup merasa aneh dengan tindakan yang dilakukan oleh Presiden Jokowi.

“Ini agak aneh menurut saya, harusnya perspektifnya adalah minimal Anies Baswedan juga harus diajak (kemah),” ujar Refly Harun.

Menurut Refly Harun, Gubernur Kalimantan Timur yang diajak kemah di IKN baru oleh Presiden Jokowi menurutnya hal tersebut sudah benar.

Halaman:

Editor: Laode Sarifin

Sumber: PR Depok.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x