Usai Melakukan Demonstrasi, Puluhan Mahasiswa Papua Yang di Amankan Kini di Pulangkan Oleh Polda Metro Polisi

- 11 Maret 2022, 21:58 WIB
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan beri keterangan
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan beri keterangan /Yeni/PMJ News

SUARA HALMAHERA- menjelang demonstrasi penolakan Daerah otonomi baru (DOB), beberapa mahasiswa asal Papua sempat di amankan oleh pihak kepolisian Polda metro jaya. 

Aksi unjuk rasa tersebut di sampaikan oleh beberapa mahasiswa asal Papua, di kantor kementerian dalam negeri pada Jum,at, 11 Maret 2022. 

Mereka meminta Kemendagri untuk Mencabut rencana menetapkan daerah otonomi baru di wilayah Papua. 

Baca Juga: Pernyataan Lama Mencuat, Rocky Gerung : Keburukan Jokowi Terbongkar

Dalam aksi unjuk rasa tersebut, Beberapa mahasiswa di amankan oleh Polda metro jaya, guna untuk diperiksa lebih lanjut. 

Namun dari jumlah yang di amankan 90 orang, Beberapa di antaranya telah di pulangkan. 

Baca Juga: Mega Wati Dan Surya Paloh Dulu Enggan Menyapa, Rocky Gerung: Sekarang Dalam Konstruksi Berpikir Yang Sama

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, total ada 90 massa aksi yang diamankan, 89 di antaranya sudah dipulangkan.

"89 sudah dipulangkan, tapi yang satu belum dipulangkan karena terkait pemukulan Kasat Intel," ujar Zulpan saat dihubungi wartawan.

Halaman:

Editor: Sadam AB

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x