Pembeli Harus Tahu Yamaha NMAX vs Honda ADV160, Liat Spesifikasi Sebelum Jatuhkan Pilihan

- 1 Juli 2022, 08:00 WIB
Modifikasi NMAX 2022 vs Honda ADV terbaru
Modifikasi NMAX 2022 vs Honda ADV terbaru /Instagram @modifikasinmax.id/


SUARA HALMAHERA - Persaingan Yamaha Nmax dengan skuter matic sejenisnya semakin berat

Honda tidak akan membiarkan Yamaha Nmax berjalan mulus, jenama Jepang ini kemudian mengeluarkan Honda ADV 160.

Demi mengalahkan dominasi Yamaha Nmax , honda meluncurkan Honda ADV 160 sebagai tipe skuter matic adventure 

Baca Juga: Persib Bandung: 3 Hal Unik Tentang Daisuke Sato Sebelum Kedatangannya ke Indonesia

Pembeli kini punya 2 pilihan yakni Yamaha Nmax dan Honda ADV 160

Varian skuter matic adventure ini rencananya dirilis pada 1 juli 2022

Dilansir dari Pikiran Rakyat: Bocoran Spesifikasi Honda ADV 160, Ada Fitur yang Bikin Yamaha Nmax Ketar-ketir!

Review tentang Nmax kebanyakan pembeli sudah banyak yang tahu, artikel ini fokus pada pembahasan ADV160

Untuk fiturnya sendiri, Honda ADV160 ini tak hanya akan mendapatkan mesin 160 CC yang lebih besar dan bertenaga.

Nyatanya, motor ini juga akan mendapatkan berbagai ubahan baru di berbagai sektor.

Karena penggunaan mesin yang lebih besar, Honda ADV160 ini akan mendapatkan body yang berukuran lebih besar juga.

Selain itu, kesan adventure terasa kental berkat penggunaan stang fatbar, windshield tinggi, serta penggunaan ban dual purpose.

Yang menarik, dari rekaman video AHM terbaru, terungkap motor ini akan mendapatkan speedometer digital dengan desain terkini.

Selain penunjuk kecepatan, speedometer juga akan bisa memperlihatkan RPM, average fuel consumption (konsumsi bensin rata-rata), plus akan dapat fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC).

Sesuai dengan namanya, HSTC ini bekerja layaknya traction control untuk mengurangi gejala selip pada ban bagian belakang.

Cara kerja HSTC berupa speed sensor yang membaca kecepatan putaran roda di bagian depan dan belakang motor.

Jika speed sensor membaca putaran ban , ia akan mengirimkan sinyal ke ECU. Nantinya ECU akan mengatur bukaan throttle body dan semprotan bensin di injektor.

Jadi, jika HSTC membaca putaran ban belakang terlalu cepat dan bisa menyebabkan hilangnya traksi, maka ECU akan memberi perintah untuk mengurangi suplai BBM yang masuk ke mesin sehingga tenaga di roda belakang bisa berkurang.

Inipun akan membuat gejala selip diminimalisir sehingga pengendara bisa lebih percaya diri ketika menikung.

Akhirnya semua ada ditangan pembeli, mau pilih Yamaha Nmax atau pilih Honda ADV 160.*** (Alza Ahdira - Pikiran Rakyat)

Editor: Achmad Sayuti Majid

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x