Pekan Ke Lima Kualifikasi Grup UCL 2022/2023, Siapa yang Lolos? Siapa yang Gagal? Berikut Daftar Lengkapnya

- 27 Oktober 2022, 17:15 WIB
Hasil pertandingan matchday 5 Liga Champions Eropa musim 2022/2023.
Hasil pertandingan matchday 5 Liga Champions Eropa musim 2022/2023. /

Suara Halmahera - Pada pekan keempat gelaran Liga Champions Eropa musim 2022/2023 yang lalu, 5 tim telah berhasil mengunci posisinya di babak 16 besar perhelatan akbar sepak bola Eropa tersebut (13/10/2022). Mereka adalah Napoli, Club Brugge, Real Madrid, Manchester City, dan Bayern Munchen.

Pada pekan kelima yang berakhir dini hari tadi, Kamis (27/10/2022), beberapa raksasa Eropa lainnya turut menyusul.

Diantaranya adalah, Paris Saint-Germain, dan  Benfica dari grup H, Chelsea dari grup E, Internazionalle dari C, FC Porto dar grup B, dan Liverpool dari grup A.

Baca Juga: Selain Sumpah Pemuda, 28 Oktober Memperingati Hari Apa Saja

Adapun 3 klub yang dipastikan gagal melaju ke babak selanjutnya, Viktoria Plazen, Celtic, Rangers, akhirnya mendapatkan teman senasib.

Diantaranya adalah empat raksasa Eropa yaitu, Juventus, Barcelona, Ajax Amsterdam, dan Atletico Madrid.

Sisanya hanyalah klub pendatang baru di kompetisi tertinggi ini, yaitu, Maccabi Haifa dari Israel, dan Bayern Leverkusen, si juru kunci grup B.

Baca Juga: Juve dan Barca; Duo Raksasa Ompong Menuju Liga Malam Jumat, ATM dan Ajax Menyusul?

Adapun hal yang menarik selain gugurnya para raksasa tersebut di UCL musim ini adalah persaingan di grup D. Baik Tottenham Hotspur, Sporting Lisbon, Eitracht Frankfrut, dan Olympique Marseille, masih memiliki peluang sama besarnya dalam hal lolos dan tidak lolos.

Halaman:

Editor: Mohamad Rizky Djaba

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x