Keren, Ustadzah Oki Setiana Dewi Akan Berkunjung Ke Maluku Utara

- 10 April 2022, 11:54 WIB
Ustadzah Oki Setiana Dewi
Ustadzah Oki Setiana Dewi /Instagram @okisetianadewi/

SUARA HALMAHERA - Oki Setiana Dewi yang dikenal sebagai seorang artis, intelektual Islam perempuan dan sering di panggil sebagai ustadzah.

Dr. Hj. Oki Setiana Dewi, S.Hum., M.Pd. juga pernah berperan dalam dunia film yang menjadi tokoh utama dengan judul 'Ketika Cinta Bertasbih'.

Dirinya lahir pada tanggal 13 Januari 1989 di Batam, Oki pernah menempuh pendidikan di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia.

Baca Juga: Timnas Futsal Indonesia Meraih Kemenangan Dengan Skor 6-1 Melawan Myanmar

Baca Juga: Ini Alasannya Pemimpin Yakuza Jepang Ditangkap Oleh Amerika Serikat

Selain aktifitasnya sebagai seorang pendakwah Islam perempuan, Ia juga meluangkan waktu untuk menulis.

Ada beberapa buku yang telah ditulis oleh dirinya yaitu: Melukis Pelangi, Cahaya Di Atas Cahaya, Sejuta Pelangi, Hijab Im In Love dan beberapa buku lainnya.

Oki Setiana Dewi mempunyai aktifitas yang banyak menjelang Puasa ramadhan, karena diundang memberi ceramah.

Baca Juga: Rusia Minta Keadilan Atas Penyiksaan Tentara Nasionalnya Oleh Ukraina Yang Menjadi Tahanan Perang

Baca Juga: Heboh, Konflik Rusia-Ukraina Kini Menjalar Ke Amerika Serikat dan China Yang Saling Memberi Sanksi

Dan salah satunya di Maluku Utara yang akan dikunjungi olehnya, seperti yang diunggah melalui story akun Instagramnya.

Tiga titik yang akan dikunjungi oleh sang pendakwah perempuan tersebut. Yaitu: Ternate, Tidore, dan juga ibu kota provinsi Maluku Utara (Sofifi).

Ustadzah Oki Setiana Dewi akan berkunjung pada tanggal 12-13 April 2022 seperti dilansir dari Instagram @okisetianadewi.

Baca Juga: Pandangan Pengamat Politik Soal 3 Periode Jokowi, Rocky Gerung: Tokoh-tokoh Intelektual Sudah Pada Disewa

Baca Juga: Kedua Anak Putin Jadi Target Amerika Serikat, Kremlin Dmitry Peskov: Kegilaan Barat Terhadap Moskow

"Teman-teman yang ada di Ternate, Sofifi dan Tidore 'masya Allah' agenda safari, saya akan datang kesana pada tangga 12 sampai 13 April 2022," unggahan Video dalam story akun Instagram pribadinya.

Dengan menunggu kedatangan Oki Setiana Dewi, masyarakat Maluku Utara ramaikan pamflet di media sosial tentang dirinya yang akan menginjakkan kaki di tanah rempah-rempah.

Respon netizen melalui pamflet itu sangat memperlihatkan bahwa warganet seperti tidak sabar akan kedatangan dirinya.***

Baca Juga: WOW, Postingan Foto Gisel Dibanjiri Komentar Oleh Para Netizen

Baca Juga: Apa Benar Samsul Arif Keluar Dari Tim Sepak Bola Persebaya Surabaya?

Editor: Risman Lutfi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah