STQN Tidak Bisa Jadi Acuan Kawasan Khusus Sofifi atau DOB: Abdul Gafur Thalib, Akademisi UNIBRAH

- 27 Oktober 2021, 13:45 WIB
Foto Sofifi Rumah Kita
Foto Sofifi Rumah Kita /Sofifi Rumah Kita/

SUARA HALMAHERA- Setelah dilaksanakannya STQ Nasional di Ibu Kota Sofifi Maluku Utara baru-baru ini, Sofifi menjadi pusat perhatian di seluruh daerah-daerah di Indonesia.

Namun perkambangan infra struktur kota sofifi belum terlalu masif, hal ini disampaikan Akdemisi Universitas Unibra Abdul Gafur Thalib, dalam wawancaran
nya pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Bahwa Sofifi saat ini Sofifi perlu ada perhatian serius dari seluruh elemen masyarakat, termasuk perhatian dari kalangan akdemis.

"Perhatian yang saya maksudkan mengenai percepatan infrastruktur di kota Sofifi. Bukan hanya di kota Sofifi, 4 kecamatan di Oba pun perlu untuk pemerataan pembangunan " tuturnya

Selain itu, Kota Sofifi disinyalir bakal jadi daerah Kawasan Khusus, atau DOB (Daerah Otonomi Baru). Namun Abdul Gafur atau biasa disapa Che Gove, menambahkan soal kawasan khusus atau DOB, nanti kita lihat dalam proses dan hasil referendum. Namun harusnya keputusannya berbasis pada keputusan referendum masyarakat yang ada di daerah Tidore Kepulauan (Tikep) secara keseluruhan.

"Jadi secara administratif berdomisili di Wilayah Tidore yg punya hak untuk ikut dalam proses referendum" tegasnya.

Ia juga mengaskan bahwa kehadiran STQ Tingkat nasional tidak memengaruhi, dijadikannya DOB, atau Kawasan Khusus. Tetapi hal ini dilihat pada pelibatan masyarakat akar rumput dalam proses penentuan status Sofifi.

"Sehingga kesannya status kota Sofifi adalah nanti sebagai ibu kota yg merupakan hasil dari upaya bersama seluruh elemen masyrakat lewat jalan demokrasi yaitu referendum. Jadi bukan kaum akademis dan birokrat, saja yg berperan, tp masykat akar rumput pun diberikan ruang utk menentukan status kota Sofifi." Tambahnya

Ia juga bilang, solusi untuk Kawasan khusus atau DOB tergantung pada hak masyarakat dalam meletakkan demokrasi sebagai dasar dan jalan solusi.

Halaman:

Editor: Tahty Balasteng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x