Raja Mobil Bekas Toyota Avanza mendapat Recall Karena Masalah Pompa Minyak

- 20 Maret 2021, 22:27 WIB
Ilustrasi Mobil Toyota Avanza raja mobil bekas yang mendapat Recall
Ilustrasi Mobil Toyota Avanza raja mobil bekas yang mendapat Recall //Instagram/@avanza_gallery/

SUARA HALMAHERA - Toyota Avanza Adalah salah satu mobil yang mendapat recall atau penarikan dari pasaran.

Recall Avanza ini disebabkan karena ada masalah pada pompa minyak, padahal Avanza di tahun 2020 lalu di daulat sebagai raja Mobil bekas paling laku.

Recall Avanza dan beberapa mobil Toyota dan Daihatsu disampaikan oleh Head Product Improvement/EDER Dept Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriyadi.

Bambang Supriyadi mengatakan ada komponen yang bernama impeller yang bermasalah.

"Masalah pada fuel pump terdapat pada impeller. Impeller yang digunakan untuk memasok bensin ukurannya jadi lebih besar," kata Bambang Supriyadi pada acara webinar Kamis, 18 Maret 2021, dilansir dari Pikiran Rakyat.

Hal tersebut menyebabkan mesin mati secara mendadak, walaupun sistem kelistrikannya normal.

"Hal ini terjadi karena kan tidak ada suplai bensin yang masuk. Biasanya indikator check engine juga akan menyala pada mesin," kata Bambang.

Antara menyebutkan data dari Carsome Insights 2020, mendaulat Avanza sebagai raja Mobil bekas.

Sebagaimana diulas oleh General Manager Carsome Indonesia Delly Nugraha, bahwa masyarakat cenderung menjual Mobil bekas selama masa PSBB.

"Jika dibandingkan dengan sebelum PSBB, hasil Carsome Consumer Survey kita memang menunjukkan jumlah orang Indonesia yang ingin menjual mobilnya di masa setelah PSBB ini meningkat sebesar 52 persen," kata Delly Nugraha, dikutip dari Antara pada 20 Maret 2021.

Kenaikan pembelian mobil bekas ini dipicu oleh, tren masyarakat yang ingin meremajakan mobil mereka, dan Avanza bekas menjadi pilihan utama.

"Kami memprediksi konsumen ingin meremajakan mobil mereka,” kata General Manager Carsome Indonesia Delly Nugraha.

Carsome mencatat bahwa peningkatan pembelian Avanza sebagai raja Mobil bekas karena dealer mobil bekas masih dipegang oleh Toyota.

Lebih lanjut Carsome Indonesia memprediksi bahwa tren mobil bekas di tahun 2021 masih sama dengan 2020.***

Editor: Achmad Sayuti Majid

Sumber: ANTARA Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah