Presiden Jokowi Melayat ke Persemayaman Mendiang Artidjo Alkostar Dewan Pengawas KPK

1 Maret 2021, 10:08 WIB
Presiden Jokowi melayat Artidjo Alkostar. /Sekretariat Presiden.

SUARA HALMAHERA - Presiden Jokowi melayat ke tempat persemayaman Almarhum

Jenazah almarhum Artidjo Alkostar di bawa ke Yogyakarta untuk dimakamkan.

Mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar disemayamkan di Masjid Ulil Albab, masjid Kampus UII.

Baca Juga: Dewan Pengawas KPK Artidjo Alkostar Dimakan di Kompleks Pemakaman Kampus UII Yogyakarta

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Kemarin hari Minggu telah berpulang ke rahmatullah Bapak Artidjo Alkostar. Kita telah kehilangan putra terbaik bangsa," ujar Presiden di lokasi, 1 Maret 2021 dikutip dari Antara.

Mendiang Artidjo Alkostar akan dimakamkan di pemakaman kampus UII jalan kaliurang.

Mantan Hakim Agung berpulang pada usia 72 tahun, Minggu, 28 Februari 2021 kemarin, di Jakarta.

Saat melayat, presiden Joko Widodo didampingi oleh  Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

Presiden dan Mensesneg melayat ke loasi, masjid Ulil Albab UII sekitar pukul 08:00 WIB.

Presiden Jokowi atas nama Pemerintah, menyampaikan duka cita yang mendalam.

"Atas nama pemerintah kami menyampaikan duka cita mendalam," kata Presiden Jokowi.

Di akun Twitter miliknya @jokowi Presiden Jokowi menyampaikan bela sungawanya.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Kita kehilangan seorang putra terbaik bangsa, seorang yang hidupnya diabdikan untuk penegakan hukum, berintegritas tinggi dan jujur. 

Selamat jalan Bapak Artidjo Alkostar." Tulis presiden Jokowi pada akun Twitter @jokowi pada senin 1 Maret 2021.

Prosesi pemakaman almarhum akan dimulai pada  pukul 10:00 WIB di kompleks pemakaman UII.***

Editor: Achmad Sayuti Majid

Sumber: Twitter ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler