Setelah Erdogan Marah Besar Pada Barat, Menlu Turki Tolak Ajakan Barat Untuk Berikan Sanksi Pada Rusia

- 14 Maret 2022, 09:12 WIB
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan beri peringatan pada barat, kini turki tolak ajakan barat untuk beri sangsi ke Rusia
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan beri peringatan pada barat, kini turki tolak ajakan barat untuk beri sangsi ke Rusia /AP: Presidential Press Service/

Turki secara tegas menolak ajakan Barat untuk memberikan sanksi pada rusia dalam operasi khusu yang dilancarkan Putin di Ukraina

Pihak Barat dan AS terus meminta turki untuk menjatuhkan sanksi zona larangan terbang pada pasukan Putin.

Namun turki berpasangan lain, menurut mereka  sanksi tersebut tak akan menyelesaikan masalah.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) Turki Mevlut Cavusoglu

"Kami percaya bahwa sanksi tidak akan menyelesaikan masalah," terang Mevlut Cavusoglu dikutip dari TASS, pada 13 Maret 2022.

Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa Turki tak punya otoritas memberikan sanksi tersebut, berdasarkan Konvensi Montreux

"Ambil wilayah udara. Sesuai dengan Konvensi Montreux kami tidak memiliki kekuatan untuk menutupnya. Ini adalah kewajiban hukum," lanjut Mevlut Cavusoglu.

Turki menghormati aturan yang telah ditetapkan pada Konvensi Montreux.

Turki berulang kali mengungkapkan akan terus membuka pintu komunikasi dan menempuh jalur diplomasi dengan rekanya Rusia.

Semnetara itu juru runding Ukraina Mykhailo Podolyak dalam sebuah siaran TV nasional mengatakan, akan melibatkan Turki dalam menyelesaikan konflik di negara mereka.***

Halaman:

Editor: Achmad Sayuti Majid

Sumber: TASS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah