Sadio Mane Raih Gelar Perdana Socratis Award di Gala Ballon D'Or 2022

- 18 Oktober 2022, 06:51 WIB
Sadio Mane raih gelar pertama Socrates Award
Sadio Mane raih gelar pertama Socrates Award /Akun instagram @francefootball/

Suara Halmahera -  Ada yang berbeda dalam rangkaian acara Gala Ballon D'Or 2022 kali ini. Puncak penganugerahan gelar Ballon d’Or 2022 menambahkan kategori Socrates Award dalam rangakaian acaranya.

Belum banyak orang familiar dengan penghargaan tersebut. Lagipula tahun ini menjadi tahun pertama pemberian penghargaan tersebut. Pada September 2022 lalu, penyelenggara Ballon d’Or, France Football, menambahkan penghargaan kemanusiaan di tahun ini.

Nama penghargaan tersebut dinamai dari, Socrates, gelandang timnas Brasil yang juga punya gelar medis dan aktif dalam proses redemokrasi Brasil era 90an.

Baca Juga: Karim Benzema Resmi Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Dunia 2022

Majalah France Football menjelaskan kategorisasi penghargaan ini sebagai berikut, "penghargaan Socrates Award akan memberikan pengakuan terhadap inisiatif sosial terbaik yang dilakukan para pesepakbola yang berkomitmen."

Inisiatif sosial tersebut mencakup beberapa hal, di antaranya mempromosikan integrasi sosial, perlindungan lingkungan, atau bantuan kepada kelompok-kelompok yang kurang beruntung, terancam atau korban konflik.

Adapun penghargaan Socrates Award edisi pertama ini diberikan kepada Sadio Mane. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Rai, mantan pemain timnas Brasil dan Paris Saint-Germain. Rai juga merupakan adik laki-laki Socrates, pesepakbola yang juga terlibat dalam aksi sosial di Brasil.

Baca Juga: LewanGoalski Kembali Raih Gelar Striker Terbaik 2022

Mane memenangkan Socrates Award karena aksi-aksi sosialnya. Penyerang sayap Bayern Munchen tersebut selalu menggunakan profilnya sebagai pesepakbola untuk membuat hidup orang lain lebih baik.

Halaman:

Editor: Mohamad Rizky Djaba

Sumber: L'Equipe France Football talksport.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah