SPSI Halteng Hadiri Munas di Yogyakarta, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Demo Tuntut Transparansi Iuran Karyawan

- 2 Juni 2022, 12:53 WIB
SPSI Halteng Hadiri Munas di Yogyakarta, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Demo Tuntut Transparansi Iuran Karyawan
SPSI Halteng Hadiri Munas di Yogyakarta, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Demo Tuntut Transparansi Iuran Karyawan /Suara Halmahera/Firmansyah Usman/

SUARA HALMAHERA - Musyawarah Nasional (Munas) ke VIII yang digelar Serikat Pekerja Kimia Energi dan Pertambangan, Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SP KEP SPSI) pada Senin 30 Mei 2022 diwarnai aksi bisu dari Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah, Maluku Utara.

Aksi bisu yang dilakukan Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah yang merupakan gabungan mahasiswa dan Pelajar Halmahera Tengah itu digelar di halaman Hotel Grand Inna Garuda Kota Yogyakarta, tempat berlangsungnya acara Musyawarah Nasional (Munas) VIII SP KEP SPSI.

Adapun aksi bisu dari Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah, Maluku Utara itu menuntut SP KEP SPSI Cabang Halmahera Tengah yang juga turut hadir dalam Munas ke VIII di Yogyakarta agar transparansi terkait iuran bulanan karyawan.

Mereka yang mengatasnamakan Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah, Maluku Utara itu menuntut keterbukaan iuran bulanan karyawan PT IWIP yang dipotong oleh SP KEP SPSI Cabang Halmahera Tengah.

Selain menuntut transparansi iuran bulanan karyawan PT IWIP yang dipotong oleh SP KEP SPSI Cabang Halteng, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah dalam aksi bisu itu juga memiliki beberapa tuntutan lainnya.

Aksi bisu Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah Maluku Utara yang tertahan kurang lebih dua jam itu akhirnya oleh pihak penyelenggara Munas SP KEP SPSI memperbolehkan mereka bertemu dengan Pimpinan Ketua Pusat SP KEP SPSI, Ketua Maluku Utara, dan DPC Halmahera Tengah.

Dalam pertemuan dengan para Pimpinan SP KEP SPSI, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah Maluku Utara menyampaikan tuntutan mereka terkait tranparansi iuran bulanan karyawan PT IWIP yang dipotong oleh SP KEP SPSI Halteng selama ini.

Kurang lebih hampir satu jam pertemuan antara pimpinan-pimpinan SP KEP SPSI dengan Aliansi Peduli Buruh PT IWIP Halmahera Tengah Maluku Utara.

Usai melakukan aksi bisu dan pertemuan di Hotel Grand Inna Garuda Kota Yogyakarta, Aliansi Peduli Buruh PT IWIP membubarkan diri.

Halaman:

Editor: Firmansyah Usman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x