Israel Disebutkan Menghina Surah Al-Fil, Kini Dikecam Ulama Terkemuka

- 20 Mei 2021, 14:41 WIB
Israel hina Surah Al-Fil saat serang Gaza, Palestina
Israel hina Surah Al-Fil saat serang Gaza, Palestina /Reuters/Mohammed Salem/

SUARA HALMAHERA - Israel disebutkan hina Surah Al-Fil saat menyerang Gaza (Palestina) yang akhirnya dikecam ulama terkemuka, Dr. Yasir Qadhi.

Penghinaan Israel terhadap ayat-ayat Al Qur'an yaitu Surah Al-Fil saat Gaza, Palestina, diketahui lewat akun Twitter @IsraelArabic.

Israel membagikan kehancuran Palestina melalui akun Twitter @IsraelArabic yang disertai dengan ayat-ayat Al Qur'an yaitu Surah Al-Fil.

Surah Al-Fil (gajah) sendiri menceritakan kisah Tuhan menghukum raja Abraha dengan pasukan tentaranya yang akan menyerang kota suci Mekah.

Sekawanan burung yang dikirim Tuhan bertugas melempari tentara dengan batu tanah liat yang keras.

Sedang unggahan Israel dengan Surah Al-Fil dianggap telah menghina Al Qur'an serta 1,8 miliar umat Muslim dunia.

Olehnya itu, Dr. Yasir Qadhi, salah satu ulama terkemuka mengecam keras tindakan Israel atas unggahan Surah Al-Fil tersebut.

Kata Dr. Yasir Qadhi, itu merupakan penodaan agama dan sifat yang tidak terpuji.

"Penodaan agama dan sifat yang tidak berperasaan," kata Dr. Yasir Qadhi dikutip dari pangandaran.pikiran-rakyat.com, Kamis 20 Mei 2021.

Halaman:

Editor: Firmansyah Usman

Sumber: pangandaran.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah