Usai Kejadian Kebakaran Depo Pertamina, Mensos Tri Rismaharini Ajak Doa Bersama Untuk Terhindar Dari Bencana

- 7 Maret 2023, 09:51 WIB
Mensos, Tri Rismaharini.
Mensos, Tri Rismaharini. /Pikiran Rakyat/Oktaviani/

SUARA HALMAHERA - Usai kejadian kebakaran depo Pertamina Plumpang, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menaruh perhatian serius.

Bencana kebakaran depo Pertamina Plumpang pada hari Jumat, 3 Maret 2023 lalu tidak hanya memakan korban jiwa, tapi sangat menggangu psikologis warga sekitar.

Tri Rismaharini mengungkapkan bahwa harus ada pengecekan jangan sampai ada yang kehilangan sanak saudara maupun orang tua.

Baca Juga: GRPG Dukung Prabowo Maju Capres, dr Sriyono: Sosok Yang Pas Untuk Memimpin Indonesia di Tahun 2024 Nanti

Risma juga menambah jika ada yang kehilangan orang tuanya, maka yang harus dipikirkan juga adalah masa depan anak tersebut.

“Anak kehilangan orangtuanya, kita harus cek. Bagaimana dengan anak-anak itu untuk masa depannya,” ujar Risma di Gedung Aneka Bhakti Kemensos, dilansir dari PikiranRakyat.com, Selasa, 7 Maret 2023.

Ungkapan Risma tersebut karen karena ia mengambil contoh kasus ledakan kilang minyak Balongan yang terjadi pada tahun 2021 lalu.

Baca Juga: Kemp Pengungsi di Cox's Bazar Dilahap Si Jago Merah

Mensos Risma juga meminta agar sama-sama berdoa agar selalu dilindungi oleh Allah SWT dan terhindar dari kejadian bencana.

Halaman:

Editor: Risman Lutfi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x