Pria Ini Buat 11 Polisi Tidur Karena Terganggu Suara Kendaraan

- 26 Januari 2021, 13:59 WIB
Ilustrasi polisi tidur (speed bump)./ Clker-Free-Vector-Images/Pixabay.
Ilustrasi polisi tidur (speed bump)./ Clker-Free-Vector-Images/Pixabay. /

SUARA HALMAHERA - Sebenarnya fungsi trotoar dibuat untuk memperlambat laju kendaraan.

Tapi bagaimana seandainya kalau trotoar itu dibuat banyak?

Lewat pemberitaan di media maya, bahwa belum lama ini seorang pria membuat 11 polisi tidur di jalan sepanjang 40 meter

Dikutip dari SUARA HALMAHERA dari Pikiranrakyat-Depok.com, Selasa, 26 Januari 2021, pria tersebut diketahui bernama Nur Muhamad Roslam Harun.

Artikel terkait juga diterbitkan PikiranRakyat-Depok.com dengan judul : Terganggu Suara Kendaraan yang Melintas, Pria Ini Buat 11 Polisi Tidur di Jalan Sepanjang 40 Meter

11 polisi tidur itu ia bangun sendiri di depan rumahnya, di kawasan desa, Besut, Trengganu, Malaysia.

Polisi tidur yang dibangun Nor Muhamad Roslam Harun kemudian viral di media sosial setelah seorang pengguna jalan membagikan keluhannya.

Adapun Nor Muhamad Roslam membangun 11 polisi tidur lantaran hanya ingin mencegah mobil yang melaju dalam kecepatan tinggi.

Setelah kemudian viral di media sosial, serta ditanggapi oleh petugas polisi, pria itu kemudian meminta maaf dan langsung menghancurkan polisi tidur yang dibuatnya itu.

Halaman:

Editor: Firmansyah Usman

Sumber: PR Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x