Doa Qunut Pendek Tambahkan Pahala di Bulan Ramadhan

- 14 April 2021, 09:07 WIB
Ilustrasi Doa Qunut, Dibaca saat Sholat Subuh
Ilustrasi Doa Qunut, Dibaca saat Sholat Subuh /Pixabay/

SUARA HALMAHERA - Bacalah Doa Qunut pendek ini untuk pahala anda di bulan suci Ramadhan.

Doa Qunut yang diucapkan kaum Muslim dilakukan saat melaksanakan shalat subuh.

Namun, ada juga kaum muslim tidak menggunakan Doa Qunut.

Beberapa kalangan memberikan pandangan atau pendapat mengenai Doa Qunut.

Bahwa Doa Qunut subuh tersebut hukumnya adalah Sunnah.

Adapun membaca Doa Qunut harus dilaksanakan saat memasuki rakaat kedua, hal ini dilakukan tepat pada posisi berdiri usai bacaan Iktidal, sebelum melakukan sujud pertama dalam rakaat tersebut.

Perlu diketahui bahwa dalam shalat berjamaah, seorang imam dianjurkan untuk mengeraskan suara, sedangkan makmum mengamini doa yang dibacakan imam tersebut.

Bagaimana Doa Qunut yang dibacakan pada saat shalat subuh itu. Dikutip tasikmalaya.pikiran-rakyat.com, Rabu 14 April 2021.

Berikut adalah bacaan Doa Qunut dengan lafal latinnya berbunyi:

"ALLAHUMMAH DIINII FIIMAN HADAIT" WA AAFINII FIMAN AAFAIT. WATAWALLANII FIIMAN TAWALLAIT WABAARIKLII FIIMAA A'THAIT. WAOINll BIRAHMATIKA SYARRA MAA QADLAIT. FA INNAKA TAQDLII W ALAA YUODLAA 'ALAIK, WA-INNAHU LAA YADZILLU MAN WAALAIT. WALAA YA'IZZU MAN AADAIT. TABAARAKTA RABBANAA WATA 'AALAIT. FALAKAL HAMDU 'ALAA MAA QADLAIT ASTAGHFIRUKA WA-ATUUBU I LAIK. WASHALLALLAAHU'ALAA SAYYIDINAA MUHAMMADIN NABYYIL UMMIYYI WA-'ALAA AALIHI WASHAHBIHI WASALLAM."

Artinya: "Ya Allah, berilah aku petunjuk seperti orang-orang yang telah Engkau beri petunjuk. Berilah aku kesehatan seperti orang yang telah Engkau beri kesehatan. Berilah berkah pada segala apa yang telah Engkau berikan kepadaku. Dan peliharalah aku dari kejahatan yang Engkau pastikan. Sesungguhnya tidaklah akan hina orang-orang yang telah Engkau beri kekuasaan. Dan tidak akan mulia orang yang Engkau musuhi. Maha berkahlah Engkau dan Maha Luhurlah Engkau. Segala Puji bagiMu atas yang telah Engkau pastikan. Aku mohon ampun dan kembalilah (taubat) kepada Engkau. Semoga Allah memberi rahmat, berkah dan salam atas Nabi Muhammad beserta keluarganya."

Bagi ulama mazhab Syafi'i dan Maliki, bahwa Doa Qunut termasuk sunnah yang dasarnya dari hadist riwayat Anas Bin Malik.

Riwayat Anas Bin Malik itu bahwa: Nabi Muhammad senantiasa melakukan Qunut pada salat subuh sampai beliau meninggalkan dunia. (H.R. Ahmad).***

Disclaimer: artikel ini juga diterbitkan tasikmalaya.pikiran-rakyat.com dengan judul "Bacaan Doa Qunut Pendek, yang Akan Menambah Pahala di Bulan Ramadhan"

Editor: Firmansyah Usman

Sumber: Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah