Jalan Patani Barat Rusak, Satu Minggu Kedepan Intensitas Hujan Tinggi

- 24 September 2021, 08:42 WIB
Kerusakan jalan di Banewri, Patani Barat, Halmahera Tengah.
Kerusakan jalan di Banewri, Patani Barat, Halmahera Tengah. /Suara Halmahera/

SUARA HALMAHERA - Jalan penghubung ke beberapa Desa di Kecamatan Patani Barat, rusak di beberapa titik.

Sedang akses jalan menuju ke Kecamatan Patani Barat, dikeluhkan oleh warga dan beberapa anak sekolah.

Titik kerusakan yang paling parah adalah di Banewri, tepatnya sebelum dan sesudah menanjak di jembatan Banewri.

Titik lainnya lagi ada di wilayah yang disebut Osia, letaknya tak jauh dari kantor Kecamatan.

Kerusakan di Osia ini, hanya beberapa puluh meter dari kantor camat, bisa terihat dari teras kantor.

Baca Juga: Berikut Jadwal TV RCTI Hari Ini Jumat 24 September 2021, 'Ikatan Cinta' Masih Menjadi Favorit

Jika terjadi hujan, jalan tersebut tergenang dan licin, membuat aktivitas warga terganggu.

Apalagi jalan tersebut digunakan oleh anak anak sekolah, saat tim Suara Halmahera tak sengaja berpapasan dengan beberapa siswa yang hendak pergi ke sekolah.

Prakiran Cuaca Patani Barat, Halmahera Tengah.
Prakiran Cuaca Patani Barat, Halmahera Tengah.

Halaman:

Editor: Firmansyah Usman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah